Timika, (01/02/25). Yonif 754/ENK kembali melaksanakan tradisi unik pengajuan nikah yang menjadi ciri khas satuan ini.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan pengajuan ke staf, di mana prajurit yang akan menikah mengajukan permohonan untuk melangsungkan pernikahan kepada komandan satuan. Setelah itu, prajurit tersebut melakukan keliling mayon yang dikawal oleh provost dengan menggunakan motor yang dihiasi balon dan pita warna-warni. Kegiatan ini merupakan simbol kebahagiaan dan kesetiaan prajurit yang akan melangsungkan pernikahan. Dengan melakukan keliling asrama, prajurit tersebut menunjukkan komitmennya untuk menjalani kehidupan berkeluarga dengan penuh kesetiaan dan tanggung jawab.
“Tradisi ini merupakan bagian dari budaya satuan yang harus dilestarikan. Kegiatan ini tidak hanya sebagai simbol kebahagiaan, tetapi juga sebagai wujud kesetiaan dan komitmen prajurit untuk menjalani kehidupan berkeluarga,” Ucap Danyonif 754/ENK Mayor Inf Arief Handoko Usman.