“2 Petarung Yonif 433 Kostrad, Kembali Toreh Prestasi di Event Uluere Bantaeng Trail Run dan Event See You Pinrang”

  1. Beranda
  2. /
  3. Satuan Jajaran
  4. /
  5. “2 Petarung Yonif 433 Kostrad,...
Facebook
Twitter

Kali ini, 2 Atlet Lari Batalyon Infanteri 433 Kostrad raih prestasi di cabang olahraga lari, kedua Atlet tersebut mampu meraih prestasi di dua Event yang berbeda. (Minggu, 27/04/2025).

Adapun 2 orng Atlet lari dari Yonif 433 Kostrad yaitu :
– Pratu Dovian Ines Kasale,berhasil meraih Juara 1 (Medali Emas) pada Event Uluere Bantaeng Trail Run, dengan jarak tempuh 8 KM catatan waktu 52 menit.

– Prada Muhammad Jamil, berhasil meraih Juara 2 (Medali Perak) pada Event See You Pinrang, dengan jarak tempuh 5 KM catatan waktu 16 menit 56 detik.

Kedua atlet tersebut membuktikan dedikasi tinggi baik dalam latihan fisik maupun mental, sejalan dengan semangat “Pantang berbuat malu dan Pantang dipermalukan” yang diusung satuan. Pencapaian ini juga menjadi kebanggaan bagi Yonif 433/JS serta mencerminkan disiplin dan profesionalisme prajurit TNI.

Diharapkan, prestasi ini memotivasi personel lain untuk aktif berkompetisi sekaligus mempererat hubungan TNI dengan masyarakat melalui kegiatan positif.