“Pengecekan Kebersihan Perumahan Prajurit dan Barak Prajurit Remaja Yonif 433 Kostrad”

  1. Beranda
  2. /
  3. Satuan Jajaran
  4. /
  5. “Pengecekan Kebersihan Perumahan Prajurit dan...
Facebook
Twitter

Pangkalan yang bersih adalah bentuk karakter yang ditanamkan oleh seluruh Prajurit Petarung Yonif 433 Kostrad, dalam kesempatan kali ini, Danyonif 433/Julu Siri Kostrad, Letkol Inf Laode Muhammad Idrus, mengecek langsung ke perumahan prajurit dan barak prajurit remaja.

Pengecekan kebersihan pangkalan adalah kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Komandan Satuan guna menjaga kebersihan, kerapian, dan keindahan lingkungan asrama Yonif 433 Kostrad. Pangkalan yang bersih diharapkan dapat meningkatkan moril Prajurit dan membentuk Prajurit serta keluarga yang sehat.

“Kebersihan pangkalan ini mencerminkan semangat gotong-royong dan disiplin tinggi yang menjadi ciri khas prajurit Kostrad. Ke depannya, kebersihan pangkalan ini diharapkan dapat terus dijaga sebagai upaya meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan bersama di lingkungan Satuan” ujar Danyonif.