*BANGSA YANG BESAR ADALAH BANGSA YANG MENGHARGAI JASA PARA PAHLAWANNYA*

  1. Beranda
  2. /
  3. Satuan Jajaran
  4. /
  5. *BANGSA YANG BESAR ADALAH BANGSA...
Facebook
Twitter

Batalyon Arhanud 16/SBC/3 Kostrad bersama Batalyon Arhanud 4/AAY memperingati HUT ke-78 Arhanud TNI AD dengan melaksanakan ziarah di Taman Makam Pahlawan Panaikang, Makassar. Upacara ziarah yang dipimpin oleh Letkol Arh Edwin Hermawan ini dihadiri oleh perwira, bintara, tamtama, serta perwakilan dari Persit. Ziarah tersebut bertujuan untuk menghormati para pahlawan yang telah gugur dan menjadi refleksi bagi para prajurit untuk meneladani semangat juang mereka. (Makassar, 15 November 2024)

Peringatan tahun ini mengusung tema “Modern Bersama Rakyat, Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI,” yang menekankan komitmen Arhanud dalam menjaga keamanan wilayah udara Indonesia. Melalui kegiatan ini, Batalyon Arhanud berharap dapat terus meningkatkan kesiapsiagaan, solidaritas, serta integritas seluruh prajurit di bawah naungan TNI Angkatan Darat.